Pil KB Yang Tidak Menimbulkan Flek Hitam Di Wajah

Pil KB Yang Tidak Menimbulkan Flek Hitam Di Wajah

Wanita yang sedang menggunakan Pil KB cenderung memiliki flek hitam di wajah dan badan gemuk, hal itu disebabkan adanya kandungan difenilhidantoin pada alat kontrasepsi.

Ini akan menjadi masalah serius bagi perempuan yang menikah usia muda, karena mereka masih memprioritaskan penampilan sehingga penuaan yang disebabkan oleh efek samping suntik Kb.

Dokter Pusfana Meidelia MM, Spkk menjelaskan, kalau penggunaan pil KB bisa menyebabkan terjadinya penumpukan senyawa melanin di wajah sehingga akan memicu munculnya flek hitam dan jerawat di sekitar wajah.

Baca juga: Manfaat Buah Salak Untuk Diet

Sebelum diketahui kebenarannya, banyak yang mengira kemunculan flek hitam hanya disebabkan oleh paparan sinar matahari. Namun pada kasus ini, meski jarang melakukan aktivitas di luar rumah, flek hitam masih tetap muncul, oleh karena itu beberapa peneliti melakukan survei kalau pengguna pil KB berpotensi mengalami wajah kusam, flek hitam dan kegemukan.

Menurutnya hasil peneliti jenis flek seperti freckless atau bintik-bintik hitam yang cukup sulit untuk dihilangkan walaupun sudah melakukan terapi.

Namun, ada cara mengatasi bercak hitam seperti itu, yaitu menggunakan bleaching cream yang ber merk dan harus di dapatkan melalui resep dokter serta rajin melakukan peeling.

Peeling adalah perawatan wajah yang dilakukan untuk membersihkan lapisan sel kulit mati sehingga merangsang pertumbuhan kulit baru.

Dokter Pusfana Meidelia menyarankan, jika ingin cepat menghilangkan flek hitam anda bisa menggunakan terapi modern, yaitu laser.

Biasanya setelah proses penghilangan flek hitam menggunakan metode laser kulit wajah akan kemerahan, tapi efe tersebut hanya bertahan dalam beberapa hari, setelah itu kulit akan kembali bersih seperti semula.

Tinggalkan komentar